01 Jun 2020
Mercedes-Benz akhirnya membocorkan pesaing BMW Seri 7 yakni S-Class. Mercedes-Benz S-Class generasi ke-7 ini dipastikan akan diperkenalkan akhir tahun ini.
Dikutip autocar, meski masih malu-malu hanya memperlihatkan tampilan desain muka di media sosial, pesaing BMW seri 7 dari Mercy ini tampil menawan dan mengisyaratkan bakal menjadi pesaing tangguh di segmen sedan mewah.
Dikatakan model terbaru Mercedes-Benz S-Class memang agak terlambat diperkenalkan akibat pandemi virus Corona. Seperti yang disampaikan Chairman Mercedes-Benz Ola Kallenius.
"Akibat pandemi virus Corona kami harus mengundur Mercedes-Benz S-Class. Namun semuanya masih sesuai dengan rencana," kata Ola.
Gambar resmi S-Class terbaru ini masih mengusung kode internal W223, dengan perubahan yang sangat terlihat pada tampilan grill krome yang kini terbagi 3 bagian horizontal. Bahkan, Ola menambahkan, Mercedes-Benz S-Class dilahirkan oleh para ahli terbaik.
"Mercedes-Benz S -Class memiliki tingkat kepintaran terbaik berbasis listrik," Ola menambahkan.
Tentu ini menjadi tantangan bagi Mercedes-Benz S-Class mengingat pesaing utama mereka Audi A8 dan BMW Seri 7 memiliki beberapa pilihan tenaga penggerak, di antaranya menawarkan baterai 48 volt mild hybrid berbekal bensin dan diesel, serta new plug-in hybrid.
Kabarnya New Mercedes-Benz S-Class akan mulai diproduksi September 2020 di pabrik Sindelfingen, Jerman. Sedangkan untuk New Mercedes-Benz S-Class akan masuk jalur produksi pada 2021. Belum dipastikan berapa harga jual mobil mewah yang satu ini.
PT. Roda Mandiri Jaya Copyright 2021