20 May 2022

11 Cara Menghilangkan Rasa Kantuk Saat Berkendara
Tahukah Anda bahwa mengemudi dalam keadaan mengantuk merupakan salah satu penyebab terjadinya kecelakaan yang berakibat cedera dan tak jarang memakan korban jiwa.
Kondisi ini kerap diremehkan oleh pengemudi padahal dapat berakibat fatal untuk keselamatan dirinya dan penumpang.
Maka dari itu, menerapkan cara menghilangkan rasa kantuk saat berkendara merupakan hal yang wajib bagi setiap pengemudi.
Itu karena rasa kantuk saat mengemudi dapat secara serius memengaruhi refleks dan kemampuan berkonsentrasi, yang bisa sangat merugikan Anda secara fisik maupun material.
Oleh sebab itulah, Anda perlu membaca tips ini tentang cara menghilangkan rasa kantuk saat berkendara berikut ini, entah itu untuk perjalanan jauh maupun dekat.
Namun, jika Anda ingin meminimalkan risiko mengemudi dalam keadaan mengantuk, maka Anda bisa menggunakan jasa rental mobil beserta layanan sopirnya.
Dalam hal ini, Anda bisa menghubungi Jennete Rent, perusahaan jasa rental mobil yang menyediakan berbagai paket termasuk dengan driver yang handal.
Cek berbagai pilihan mobil yang kami miliki atau lakukan reservasi langsung secara online di website kami!
1. Mengemudilah di Siang Hari
Tips ini tampaknya cukup jelas, namun sayang masih banyak yang menganggapnya sepele.
Statistik menunjukkan bahwa sejumlah besar kecelakaan disebabkan karena pengemudi merasa kelelahan karena menempuh jarak yang jauh dan berjam-jam.
Maka dari itu, dianjurkan untuk mengemudi pada saat Anda terjaga dan waspada. Dan jam-jam paling berbahaya untuk berkendara adalah antara jam 1 pagi dan 5 pagi.
Itu karena tubuh biasanya digunakan untuk mensimulasikan saat-saat ketika Anda terbiasa tidur dan ketika itu terjadi, keinginan untuk tidur pada jam-jam ini sangat sulit untuk dilawan.
2. Tidur yang Cukup Sebelum Berangkat
Sebelum mulai berkendara, pastikan bahwa Anda telah mendapatkan tidur yang cukup nyenyak. Tips ini adalah salah satu cara menghilangkan rasa kantuk saat berkendara.
Jika Anda akan mengemudi di pagi hari, maka tidurlah yang cukup pada malam sebelumnya.
Hal ini penting untuk menjaga agar Anda bisa lebih fokus mengemudi, terutama di tengah kondisi jalan yang sibuk atau melakukan perjalanan jauh.
3. Minum Kopi
Cara menghilangkan rasa kantuk saat berkendara selanjutnya adalah minum kopi sebelum berangkat. Atau, Anda juga bisa meminumnya selama perjalanan.
Dengan begitu, zat kafein yang terkandung dalam kopi akan membuat Anda tetap terjaga dan mata tetap segar.
Tak heran jika tips ini sangat disarankan agar pengemudi minum secangkir kopi 30 menit sebelum mengemudi selama beberapa jam.
Namun, tidak semua pengemudi terbiasa minum kopi. Beberapa dari Anda mungkin tidak diperbolehkan untuk mengkonsumsi minuman tersebut karena penyakit tertentu.
Sebagai alternatif, Anda dapat meminum minuman lain yang memiliki efek yang sama seperti jus apel.
Apel dianggap mampu mengisi ulang energi Anda lebih kuat daripada kopi.
4. Hindari Minum Alkohol
Tips selanjutnya tentang cara menghilangkan rasa kantuk saat mengemudi adalah dengan menghindari minum alkohol.
Itu karena, alkohol akan membuat Anda sulit untuk fokus dan berkonsentrasi saat mengemudi.
Selain itu, jika Anda mengonsumsi lebih banyak alkohol, Anda mungkin akan kehilangan kesadaran yang tentunya bisa sangat berbahaya bagi keselamatan Anda saat berkendara.
Jadi, ada baiknya untuk menghindari minum alkohol sebelum mengemudikan mobil karena bisa membahayakan diri sendiri dan orang lain.
5. Ajak Orang Lain Mengobrol
Anda pasti setuju jika mengemudi sendirian bisa sangat membosankan.
Jika Anda berprofesi sebagai pengemudi yang mengharuskan Anda untuk mengemudi sepanjang hari, maka cobalah untuk sesekali berbicara dengan penumpang.
Namun, jika Anda tidak melakukan pekerjaan driver, maka cobalah ajak teman atau anggota keluarga sebagai teman ngobrol, terutama jika Anda akan melakukan perjalanan jauh.
Dengan begitu, Anda bisa lebih menikmati perjalanan dan menghindari rasa kantuk saat mengemudi.
Selain itu, mengajak teman juga bisa membantu Anda untuk bergantian mengemudi saat Anda merasa terlalu lelah.
6. Jangan Ragu untuk Berhenti dan Beristirahat Sejenak
Perjalanan jauh sangat memungkinkan membuat Anda merasa mengantuk.
Maka dari itu, Anda disarankan untuk berhenti dan beristirahat sejenak jika merasa sudah lelah dan mengantuk.
Bahkan, Anda disarankan untuk berhenti secara teratur setiap 2 hingga 4 jam karena dalam durasi tersebut biasanya sudah mulai merasa bosan dan lelah.
Anda bisa berhenti di rest area dan memanfaatkan fasilitas untuk beristirahat di sana.
Selain itu, Anda bisa sekalian membeli makanan dan minuman untuk menyegarkan kembali tubuh Anda. Setelah Anda merasa segar, Anda bisa lanjut mengemudi lagi.
7. Menyalakan Musik
Trik selanjutnya tentang cara menghilangkan rasa kantuk saat berkendara yang direkomendasikan adalah menyalakan musik.
Mainkan musik favorit yang membuat Anda tetap terjaga dan bersemangat.
Telinga, otak, dan mulut Anda bisa sinkron dan bernyanyi mengikuti irama lagu dan membuat perjalanan Anda jadi lebih menyenangkan.
8. Ketahui Gejala Mengantuk Saat Berkendara
Dari pengalaman, ternyata tidak gampang untuk mengetahui gejala Anda terlalu lelah dan mengantuk untuk mengemudi.
Maka dari itu, dengan mengetahui tanda-tanda rasa kantuk saat mengemudi dapat membantu Anda mengambil tindakan yang diperlukan untuk tetap waspada.
Gejalanya bisa berupa menguap dan kepala terasa berat, sulit fokus, dan mata Anda akan berkedip lambat.
Selain itu, jika Anda sudah merasa gelisah dan mudah tersinggung, serta sering melamun atau berkhayal, itu tandanya Anda sudah mengantuk.
Jadi, mulai sekarang ketahui gejala-gejala ini untuk membantu Anda mengurangi penyimpangan fokus dan perhatian dan memperlambat refleks.
Ini juga menjadi salah satu cara menghilangkan rasa kantuk saat mengemudi yang wajib untuk Anda ketahui.
Pasalnya, keputusan yang dilakukan oleh pengemudi sepersekian detik saat berkendara bisa jadi sangat penting untuk keselamatan.
9. Makan Makanan yang Sehat Sebelum Perjalanan
Jika Anda mengemudikan mobil, terutama untuk perjalanan jauh selama berjam-jam, pastikan tubuh Anda memiliki asupan energi yang cukup.
Energi ini dipasok dengan makan makanan yang sehat.
Jadi, sebelum melakukan perjalanan panjang, pertimbangkan untuk makan terutama yang mengandung banyak energi sehingga dapat lebih bertenaga dalam mengemudi.
Anda bisa mendapatkan asupan energi yang lebih optimal dengan mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat dan protein, seperti biji-bijian, daging, dan telur.
Sebaliknya, hindari makan makanan cepat saji saat di jalan. Meskipun praktis, namun kandungan gizi dan energinya sangatlah kurang.
Sebagai alternatif, Anda disarankan juga untuk mengkonsumsi vitamin.
Setelah makan makanan sehat, cobalah untuk minum suplemen vitamin untuk membantu Anda tetap terjaga selama perjalanan panjang.
Lantas, suplemen apa yang recommended untuk menambah energi?
Pilih suplemen yang mengandung vitamin B-12 yang dapat membantu mengubah glukosa dari makanan Anda menjadi energi yang sehat.
Vitamin ini juga membantu untuk mengedarkan oksigen ke seluruh tubuh Anda.
Selain itu, pilih juga suplemen vitamin yang memiliki kandungan zat besi dan akar ginseng yang terbukti meningkatkan jumlah energi dan mengurangi stres.
10. Batasi Jumlah Kalori Saat Ngemil
Jika Anda merasa sedikit mengantuk di tengah perjalanan, hindari makanan cepat saji dan sebagai gantinya pilihlah camilan sederhana berkalori rendah seperti biji bunga matahari.
Makan camilan memang mampu menambah energi, tetapi camilan yang mengandung karbohidrat atau gula berlebih justru bisa membuat Anda jadi lebih mudah mengantuk.
Tentu hal ini dapat meningkatkan risiko terjadinya tabrakan atau kecelakaan yang berakibat fatal.
11. Lakukan Stretching
Mengemudi dalam posisi duduk dan untuk jangka waktu lama bisa membuat dan Anda merasa lesu dan pegal.
Maka dari itu, Anda disarankan untuk untuk berhenti sejenak dan melakukan peregangan supaya aliran darah Anda kembali lancar.
Anda juga bisa coba untuk berjalan santai mengelilingi tempat pemberhentian untuk lebih melancarkan aliran darah dan melemaskan otot yang tegang.
Nah, itulah beberapa cara menghilangkan rasa kantuk saat berkendara yang wajib untuk Anda ketahui dan praktekkan.