blog

25 Nov 2021

Permintaan jasa sewa mobil di Jakarta dan di kota-kota besar lain pada umumnya akan meningkat menjelang pergantian tahun. Meskipun pada tahun ini libur natal dan tahun baru akan diperketat karena masih dalam suasana pandemi covid-19, namun sepertinya antusias masyarakat yang hendak menghabiskan waktu berlibur bersama keluarga masih tetap tinggi.

Pemerintah melalui Kementerian Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) telah memutuskan bahwa pada masa libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 akan ada pemberlakuan kebijakan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM level 3 di semua wilayah Indonesia. Hal tersebut ditujukan guna menghindari munculnya kerumunan massa yang berpotensi meningkatkan kembali penyebaran virus covid-19 dan memperburuk kondisi saat ini yang cenderung sudah membaik.

Meskipun pemerintah telah menyampaikan pengumuman tersebut, namun antusias masyarakat yang hendak melakukan kegiatan wisata untuk melepas kejenuhan di akhir tahun sepertinya akan tetap tinggi. Jika Anda adalah salah satu di antara yang telah memiliki rencana liburan di akhir tahun nanti, maka kami sarankan untuk tetap menjaga kebugaran dan tetap menjalankan protokol kesehatan secara ketat.

Bagaimana agar tetap aman melakukan wisata keluarga di masa pandemi, baca tips dari kami di sini : Libur Akhir Tahun Bersama Keluarga di Masa Pandemi

Dan apabila Anda berencana melakukan perjalanan bersama keluarga dengan jarak tempuh yang cukup jauh, maka menggunakan jasa sewa mobil dapat menjadi pilihan tepat karena memiliki banyak keuntungan. 

Namun jangan sembarang memilih jasa sewa rental mobil karena jika tidak teliti maka akan sangat merugikan sehingga dapat merusak kenyamanan perjalanan wisata yang Anda lakukan. Guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan maka pastikan bahwa kendaraan yang Anda sewa dan yang akan gunakan bersama keluarga merupakan kendaraan yang tepat. 

Berikut 5 tips dari Jennete Rent Jakarta untuk Anda yang ingin menggunakan jasa atau layanan sewa mobil guna menemani perjalanan wisata di akhir tahun nanti.

1. Pilih Jasa Sewa Mobil Terdekat & Terpercaya

Hal pertama yang harus Anda lakukan jika ingin menggunakan jasa sewa mobil adalah pastikan lokasi penyedia jasa sewa rental mobil yang akan Anda gunakan berada di lokasi yang dekat dengan tempat tinggal. Hal tersebut sangat penting karena selain dapat mempermudah komunikasi dengan penyedia jasa sewa, Anda pun dapat memeriksa kondisi fisik mobil yang akan digunakan dengan cepat dan mudah.

Namun, jika Anda tidak mendapatkan jasa sewa mobil yang dekat dengan lokasi tempat tinggal maka pastikan Anda memilih jasa sewa mobil yang berpengalaman dan profesional. Hal tersebut dapat Anda lakukan dengan beberapa cara, di antaranya; Coba cek website dan hubungi nomor kontak yang tersedia, apakah dapat terhubung dan mendapatkan pelayanan dengan baik atau tidak. Selain itu, dapat juga melakukan pengecekan pada media sosial yang dimiliki dan lihat bagaimana komentar-komentar dari follower atau customer yang sudah menggunakan jasa sewa mobil tersebut. Jika banyak terdapat testimonial positif dan tidak ada komentar negatif, maka Anda dapat memilihnya. 

2. Booking Jauh-jauh Hari

Sebagaimana kita ketahui, penghujung tahun merupakan waktu yang sangat populer digunakan untuk berlibur. Meskipun dalam kondisi pandemi seperti sekarang ini, minat masyarakat untuk melakukan perjalanan wisata masih sangat tinggi. Hal itu sangat berpengaruh terhadap permintaan layanan jasa sewa mobil. 

Oleh karena itu, untuk memastikan Anda mendapatkan kendaraan untuk perjalanan wisata yang akan dilakukan pada masa libur akhir tahun nanti, mulailah mencari dan melakukan pemesanan (booking) dari jauh-jauh hari. Pada akhir bulan November ini sepertinya masih cukup waktu untuk mencari dan melakukan pemesanan kendaraan yang cocok untuk Anda gunakan nanti. 

3. Pilih Mobil Sesuai Kebutuhan

Banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan bila menyewa mobil melalui jasa sewa rental mobil, salah satunya adalah untuk pemilihan mobil yang akan Anda sewa, Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan. Umumnya, pada perusahaan rental terdapat beberapa pilihan mobil yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Mulai dari berdasarkan kapasitas hingga faktor lainnya. Nah, agar tidak salah memilih mobil untuk disewa, berikut ini ada beberapa tips memilih sewa mobil Jakarta untuk berlibur.

Salah satu hal yang harus Anda pertimbangkan jika akan melakukan penyewaan mobil adalah jumlah kursi mobil. Anda bisa sesuaikan dengan berapa banyak keluarga atau orang yang akan ikut di dalam mobil tersebut. Jika Anda mempunyai 5 anggota keluarga, maka Anda bisa pilih mobil yang mempunyai kapasitas sebesar 5-7 kursi. Adapun jenis mobil yang mempunyai jumlah kursi 5-7 penumpang, yaitu jenis mobil MPV, seperti Nissan Grand Livina, Toyota Avanza, Daihatsu Xenia dan lain-lain.

Bagaimana cara menentukan mobil yang tepat untuk disewa bersama keluarga, baca tips selengkapnya di sini : 4 Tips Memilih Sewa Mobil Jakarta Untuk Liburan

4. Cek Kondisi Fisik Kendaraan

Kenyamanan dan keamanan berkendara harus menjadi prioritas utama dalam perjalanan wisata yang Anda lakukan. Oleh karena itu, sebelum membawa dan menggunakan mobil yang Anda sewa, pastikan hal-hal utama terkait kondisi fisik kendaraan dan fungsi-fungsinya dalam keadaan yang baik. Berikut beberapa hal yang penting untuk Anda periksa:

Body Kendaraan

Pastikan tidak ada cacat apa pun pada bagian-bagian mobil baik eksterior maupun interior. Jika ada, segera laporkan kepada petugas penyewaan agar Anda tidak terbebani untuk bertanggung jawab terhadap kerusakan yang tidak Anda lakukan. Selain itu, kondisi bagian dalam / interior mobil yang sudah tidak sesuai, seperti terdapat kerusakan pada kursi mobil, AC yang sudah tidak dingin dan lain sebagainya, tentu dapat mengganggu kenyamanan pada saat digunakan.

Mesin dan fitur-fitur lain

Mesin merupakan bagian terpenting dari sebuah mobil, jadi pastikan kondisinya dalam keadaan yang baik sebelum mobil sewaan Anda gunakan. 

Periksa lampu MIL (malfunction indicator lamp), pada mesin dihidupkan, maka semua lampu indikator akan menyala. Tunggu beberapa saat dan lihat apakah semua lampu indikator dalam keadaan normal atau ada indikator yang berkedip. Apabila terdapat lampu indikator yang berkedip maka dapat dipastikan ada gangguan pada bagian tersebut. Segera hubungi petugas penyewaan untuk memastikannya. 

Selain itu, cek juga beberapa fungsi lain seperti semua bagian lampu (sein, lampu utama jauh dan dekat, hazard, dim, kabut, dan kabin), radio, AC bahkan power window hingga wiper. Pastikan semua bagian tersebut berfungsi dengan baik, karena semua terkait dengan faktor kenyamanan dan keamanan yang dapat mempengaruhi keselamatan berkendara Anda dan keluarga.

Dan tak kalah penting, yang juga umum dilakukan, cek batas level oli mesin, cairan radiator, air wiper, air aki, dan yang lainnya, pastikan semua dalam batasan yang ideal. 

Ban & Rem

Jangan lupa juga memeriksa bagian ban dan pengereman. Pastikan tekanan angin pada ban mobil yang akan digunakan sesuai dengan bobot yang akan Anda bawa. Tidak lupa juga untuk memeriksa kondisi ban serep, apakah tersedia dan dalam kondisi siap pakai jika dibutuhkan. 

Rem merupakan komponen terpenting. Pastikan kinerja rem dalam kondisi baik, karena jika fungsi pengereman terganggu maka dapat mengakibatkan kecelakan fatal. Tes kondisi rem apakah masih dalam kondisi normal dan bekerja dengan baik beberapa saat setelah Anda gunakan. Jika Anda melakukan pengereman dan terdengar suara berdecit dan rem terasa mulai sedikit blong segera hubungi petugas penyewaan agar dapat segera diperiksa.

Baca juga ulasan kami mengenai perawatan mobil ketika tidak sering digunakan agar tetap prima, cek di sini: Cek Mobil Secara Berkala Saat PPKM

5. Cek Kelengkapan Surat-Surat Kendaraan 

Sebelum melakukan serah terima mobil rental, Selain Anda harus teliti dalam memeriksa kondisi fisik mobil, Anda pun dituntut untuk teliti dalam memeriksa surat kelengkapan kendaraan yang akan digunakan. Dalam hal ini cek STNK mobil apakah sudah sesuai dan masih berlaku atau tidak.

Anda tentu tidak ingin terganggu dengan hal-hal yang tidak diinginkan saat melakukan perjalanan wisata bersama keluarga. Salah satu hal yang dapat menyebabkan ketidaknyamanan dalam perjalanan wisata adalah ketika tanpa disangka terdapat pemeriksaan atau razia oleh kepolisian dan surat-surat kendaraan yang kita kendarai tidak dalam kondisi lengkap. Oleh karenanya, pastikan hal itu tidak terjadi dengan cara memeriksa dengan teliti sejak awal sebelum Anda memulai perjalanan.

6. Jangan Tergiur Harga Sewa yang Murah

Banyaknya penyedia jasa sewa rental mobil, baik perorangan maupun perusahaan menjadikan persaingan pun semakin ketat. Konsekuensinya biaya atau harga sewa pun menjadi sangat bervariasi. Bahkan untuk tipe dan jenis mobil yang sama di satu area, harga sewa mobil dapat berbeda-beda.

Untuk menyikapinya, Anda perlu lebih teliti dan berhati-hati agar mendapat harga yang terbaik. Harga sewa yang mahal bukan berarti Anda mendapat mobil yang terbaik, begitu juga sebaliknya, harga termurah bukan berarti akan menguntungkan dan lebih hemat. 

Jangan mudah tergoda dengan promo harga sewa yang murah. Apalagi dalam suasana liburan akhir tahun seperti libur natal dan tahun baru seperti sekarang ini, harga sewa mobil dapat lebih tinggi dari kondisi normal. Hal utama yang perlu dipertimbangkan adalah Anda dan keluarga mendapatkan kendaraan yang nyaman dan aman untuk mendukung kegiatan perjalanan wisata yang Anda lakukan.

Semoga liburan akhir tahun Anda menyenangkan!

Liburan Akhir Tahun Lebih Nyaman dengan Sewa Mobil di Jennete Rent

Bagi Anda yang ingin berlibur bersama keluarga namun tidak punya kendaraan pribadi, Anda bisa mempertimbangkan untuk menyewa mobil. Di saat pandemi ini, disarankan untuk tidak menggunakan kendaraan umum karena lebih berisiko terpapar virus Corona. 

Jennete Rent menyediakan jasa rental mobil terpercaya dengan beragam pilihan mobil yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda dan keluarga. 

Anda bisa memilih jenis dan ukuran mobil yang sesuai dengan kebutuhan untuk menemani liburan yang menyenangkan. Mobil yang kami tawarkan dipastikan dalam kondisi yang baik, siap digunakan dan yang pasti bersih dan terawat sebelum diserahkan kepada Anda. 

Untuk informasi lebih lengkap dan mendapatkan penawaran harga terbaik, silahkan Hubungi Kami pada nomor berikut: (021) 612 4436   |   (021) 612 1842 atau Call Center / Chat via WA di nomor: 0888-1111-508.



Silahkan hubungi kami