18 Nov 2023

Rental Mobil Jakarta: Tips Merawat Mobil Agar Awet
Rental mobil Jakarta adalah salah satu tempat penyewaan mobil yang menyediakan kendaraan berkualitas karena selalu dirawat. Alasannya adalah agar kendaraan yang disewakan dalam kondisi siap karena sudah dirawat dengan baik.
Merawat mobil agar tetap awet memang membutuhkan kesabaran dan harus dilakukan secara konsisten. Hal ini karena mobil memiliki komponen yang apabila tidak dirawat dengan baik maka semua komponen tersebut akan rusak.
Tips Merawat Mobil seperti Rental Mobil Jakarta
Pexels.com
Walaupun merawat mobil membutuhkan kesabaran, namun caranya sangat mudah. Anda hanya perlu melakukan penggantian komponen yang rusak setelah melakukan pemeriksaan. Kalau masih bisa diperbaiki, Anda cukup membawanya ke tempat servis saja.
1. Merawat Wiper
Pexels.com
Wiper adalah komponen yang digunakan untuk menyingkirkan air hujan sehingga tidak menghalangi pengemudi di jalan raya. Ketika sedang tidak digunakan, Anda bisa membersihkan wiper dengan cara mengangkatnya saja.
Ketika sedang tidak mengemudi, Anda sebaiknya tidak membiarkan posisi wiper dalam kondisi tidur karena bisa mengurangi kelenturannya. Oleh karena itu, Anda perlu mengangkatnya agar karet wiper lebih rileks sehingga tidak menanggung beban lebih.
Apalagi jika ada sinar matahari yang bisa menyebabkan karet wiper cepat rusak. Oleh karena itu, ketika mobil diparkir, sebaiknya biarkan wiper dalam kondisi berdiri
2. Melindungi Mobil yang Tidak Digunakan
Pexels.com
Agar kualitas mobil Anda sama dengan milik rental mobil Jakarta, ketika tidak digunakan Anda bisa memasangkan pelindung. Pelindung khusus digunakan pada kendaraan yang tidak digunakan dalam waktu lama.
Tujuannya adalah untuk melindungi bagian luar mobil dari sinar matahari dan air hujan. Sinar matahari bisa menyebabkan kerusakan pada komponen mobil sehingga tampilannya kurang indah.
3. Selalu Menjaga Kebersihan Mobil
Pexels.com
Anda juga perlu menjaga kebersihan mobil walaupun jarang menggunakan kendaraan tersebut. Bisa dimulai dari mencuci bagian luar mobil setidaknya seminggu satu kali. Selain itu, Anda perlu memastikan agar setiap sudut mobil terbebas dari noda dan kotoran.
Khususnya bagian kolong yang sering dilewatkan padahal mudah sekali kotor. Apabila Anda sudah membersihkan mobil, bisa dilanjutkan dengan mengeringkan dengan lap. Kalau komponen tersebut terbuat dari bahan metal, Anda harus hati-hati.
Caranya adalah sebisa mungkin menjauhkan air dari bahan-bahan tersebut karena tampilannya akan terlihat kusam. Lalu dilanjut dengan bagian dalam mobil yang juga perlu dibersihkan.
Anda bisa menggunakan cairan seperti STP Tuff Stuff yang berfungsi untuk menghilangkan kotoran di jok, dashboard, dan plafon. Setelah membersihkan dengan cairan tersebut, Anda bisa mengeringkannya dengan lap.
Pastikan komponen benar-benar kering karena jika masih lembab, bisa menimbulkan bau kurang sedap. Setelah itu, Anda bisa melakukan fogging agar perawatan semakin maksimal.
Menggunakan fogging seperti yang dilakukan di rental mobil Jakarta akan membantu Anda untuk mengusir bakteri dan virus. Selain itu, tujuan penggunaan fogging adalah untuk membuat ruangan mobil terasa lebih wangi.
4. Melakukan Pengecekan pada Filter Udara
Pexels.com
Tips berikutnya adalah melakukan pengecekan pada filter udara untuk mengetahui apakah bagian ini kotor atau tidak. Hal ini karena jika filter udara dibiarkan kotor maka akan mempengaruhi performanya.
Selain itu, filter udara yang jarang dibersihkan juga bisa mempengaruhi efisiensi bahan bakar. Adapun cara merawatnya adalah bisa dengan menggunakan kompresor khusus filter udara yang terbuat dari bahan kertas.
Adapun untuk filter yang terbuat dari bahan stainless steel cara perawatannya cukup mudah karena bisa mengelapnya dengan kain basah. Tujuannya adalah untuk menghilangkan debu atau kotoran yang menempel pada komponen tersebut.
5. Memperhatikan Tekanan Angin pada Ban
Pexels.com
Pemilik rental mobil Jakarta juga biasanya melakukan pengecekan tekanan angin pada ban apakah sudah pas atau belum. Walaupun Anda jarang menggunakan mobil, tetapi tetap harus melakukan pengecekan secara rutin.
Hal ini karena walaupun tidak pernah digunakan, tetapi tekanan angin kerap kali berkurang khususnya jika Anda memarkirkan mobil di garasi lantai keramik. Caranya adalah bisa dengan menambah tekanan air kurang lebih 5 persen dari angka normal.
Tujuannya adalah ketika tekanan angin dalam ban tidak berkurang dan siap digunakan kapan saja. Berikutnya adalah menggerakkan mobil maju mundur, tidak apa-apa kalau hanya di tempat parkir saja.
Anda perlu melakukannya secara rutin yaitu seminggu satu kali. Fungsinya adalah agar beban kendaraan tersebut tidak terus menerus bertumpu pada ban sehingga bisa tersebar merata dan mencegah terjadinya deformasi.
Ada cara yang bisa dilakukan dalam melakukan pengisian tekanan angin pada ban adalah dengan membuka pintu pengemudi. Setelah itu, lihat stiker yang terdapat di bagian frame pintu biasanya berisi informasi mengenai tekanan ban ideal untuk mobil itu.
Jadi, setiap mobil memiliki tekanan ban yang berbeda-beda karena dipengaruhi dari ukuran pelek. Oleh karena itu, sebaiknya Anda mengikuti aturan anjuran mengenai pengisian tekanan pada ban agar mobil bisa digerakkan dengan nyaman.
6. Memperhatikan Air Radiator pada Mobil
Pexels.com
Penting juga untuk memperhatikan air radiator pada mobil selain tekanan angin. Caranya adalah dengan membuka kap mesin dan cari tutup radiator yang umumnya berwarna silver. Biasanya disertai tulisan berwarna kuning yang isinya tanda hati-hati atau caution.
Ketika Anda menemukannya, tidak perlu membuka tutup tersebut melainkan cari bak air radiator cadangan. Nanti Anda akan menemukan tulisan min dan max yang menandakan batas air radiator.
Melakukan perawatan mobil di atas memang tampak sulit jika belum terbiasa. Kalau Anda membutuhkan mobil saat kendaraan pribadi sedang diservis, sebaiknya sewa di rental mobil Jakarta saja. Anda bisa memilih kendaraan yang diinginkan melalui situs resminya.