blog

18 Apr 2023

Cari destinasi wisata di Bandung yang seru untuk libur lebaran? Kami memiliki beberapa rekomendasinya untuk Anda. Silakan simak artikel kami berikut ini untuk mengetahui lokasinya.

Jarak antara Ibukota Jakarta ke Bandung memang tidak terlalu jauh yaitu kurang lebih 150 km dengan estimasi waktu tempuh sekitar 2,5 sampai 3 jam jika menggunakan mobil. Selain itu, akses ke kota Bandung dari Jakarta pun sangat mudah. Jadi, tidak heran jika salah satu kota tujuan wisata yang banyak dikunjungi oleh warga Jakarta adalah Bandung. 

Nah, jika Anda sedang berencana untuk menghabiskan masa libur lebaran di Bandung, maka ada beberapa destinasi wisata yang seru untuk dikunjungi. Di kota ini, Anda tidak hanya akan menemukan tempat wisata yang instagramable namun juga destinasi wisata alam yang indah, bahkan beragam tempat untuk wisata kuliner. 

Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung

1. Ranca Upas

Ranca Upas adalah tempat wisata alam di Bandung. Lokasinya ada di Jalan Ciwidey-Patengan Nomor Km 11, Patengan, Rancabali, Bandung. Tempat ini bisa Anda kunjungi bersama rombongan keluarga untuk melakukan kegiatan yang seru mulai dari berkemah, outbond, atau mandi di kolam air panas. Selain itu, di sini Anda juga bisa melihat rusa-rusa di pengangkaran.

2. Kawah Putih Ciwidey

Kawah Putih Ciwidey merupakan destinasi wisata alam di Bandung, tepatnya di bawah kaki Gunung Patuha. Objek wisata yang terbentuk karena fenomena alam ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah.

Di sini Anda bisa melihat air danau di kawah dengan warna yang cantik yaitu putih kehijauan. Menariknya, warna air danau tersebut juga dapat berubah menjadi coklat, biru atau putih sesuai dengan kadar belerang yang terkandung, suhu, hingga perubahan cuaca.

3. Dago Bakery Punclut

Jika Anda mencari destinasi wisata kuliner di Bandung yang instagramable, Anda bisa mengunjungi Dago Bakery Punclut. Lokasinya berada di Jalan Pagermaneuh Nomor 57, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. 

Pada dasarnya, Dago Bakery Punclut adalah sebuah restoran atau kafe namun dibangun dengan desain bangunan ala Eropa. Di sini juga terdapat kastel yang sering digunakan sebagai latar foto favorit para pengunjung.

4. De’Ranch Lembang

De’Ranch Lembang adalah tempat wisata yang mengusung tema peternakan kuda ala koboi Amerika. Ini merupakan destinasi yang seru untuk dikunjungi bersama keluarga atau teman karena ada berbagai wahana permainan yang bisa Anda temukan seperti ATV, fun boat, gold hunter, panahan, trampolin, triker, dan lain-lain. Selain itu, di sini Anda juga bisa bermain dengan hewan-hewan seperti kelinci, domba, dan sapi. Jika Anda tertarik untuk mengunjungi De’Ranch Lembang ini, lokasinya berada di Jl. Maribaya No.17, Kayuambon, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. 

Baca Juga: Tips Merencanakan City Tour di Jakarta yang Menyenangkan, Cek di Sini!

5. The Lodge Maribaya

Jika Anda ingin camping, Anda bisa mengunjungi The Lodge Maribaya yaitu tempat wisata alam dengan pemandangan yang begitu mempesona serta fasilitas lengkap. Untuk tipe fun camp, Anda akan mendapatkan tenda dengan single bed atau double bed berukuran queen size. Di sini juga ada banyak penginapan dengan desain yang estetik. Selain itu, The Lodge Maribaya juga memiliki banyak spot foto menarik, serta restoran dengan desain unik yang menyajikan beragam menu makanan.

6. Jungle Milk

Apabila Anda ingin merasakan private camping dengan membawa peralatan kemah sendiri, Anda bisa mengunjungi Jungle Milk. Tempat wisata ini berada di di Genteng, Jayagiri, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat dan memiliki camping ground yang sangat luas.

Perlu Anda tahu, Jungle Milk ini memiliki daya tarik yang berbeda dengan tempat wisata alam lainnya karena Anda akan melihat kuda-kuda yang sengaja dilepas bebas ke area camp. Namun jika Anda tidak ingin berkemah, Jungle Milk juga bisa digunakan sebagai area untuk piknik. 

7. The Great Asia Afrika

The Great Asia Afrika juga menjadi tempat wisata di Bandung yang seru untuk Anda kunjungi. Pada dasarnya, tempat wisata ini merupakan taman hiburan yang menawarkan sensasi seperti sedang berkeliling di kawasan Asia dan Afrika.

Di sini, Anda bisa melihat beragam landmark terkenal dari berbagai negara, menyantap kuliner, belanja souvenir, dan keliling area taman dengan kereta. The Great Asia Afrika juga menyewakan pakaian khas dari berbagai negara, salah satunya adalah Hanbok. Jika Anda tertarik untuk mengunjungi tempat wisata ini, The Great Asia Afrika berada di Jalan Raya Lembang–Bandung Nomor 71, Gudangkahuripan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

8. Lembang Wonderland

Jika Anda ingin merasakan sensasi berpetualang di hutan ajaib yang menyala di dalam kegelapan, Anda harus mengunjungi Lembang Wonderland. Alamatnya berada di Jalan Raya Lembang No. 177, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. 

Lembang Wonderland memiliki beberapa area dengan desain yang sangat unik khas negeri dongeng seperti magic forest, taman es krim raksasa, sweet field yang penuh permen, area snow village untuk bermain salju. Tempat wisata ini memang lebih ditujukan untuk anak-anak, meskipun demikian banyak orang dewasa yang tertarik untuk mengunjungi tempat wisata ini karena desainnya yang unik.

Baca Juga: Mau Liburan ke Jogja? Cek Jasa Sewa Mobil Jakarta untuk ke Luar Kota di Sini! 

Jennete Rent Sediakan Jasa Sewa Mobil untuk Liburan ke Bandung

Apabila Anda memiliki rencana untuk berlibur ke Bandung saat libur lebaran dan membutuhkan sarana transportasi yang aman dan nyaman, maka Anda bisa menghubungi Jennete Rent. Kami menyediakan jasa rental mobil yang bisa Anda sewa secara harian atau mingguan. Selain itu, kami juga menyediakan jenis mobil yang beragam sehingga Anda bisa memilih mobil yang paling sesuai dengan kebutuhan.

Anda tidak perlu khawatir dengan performa dari mobil-mobil yang kami sewakan karena kami rutin melakukan perawatan berkala. Selain itu, mobil juga selalu dalam kondisi yang bersih, wangi, dan terawat. Kami juga menyediakan layanan bantuan darurat 24 jam. Jadi, jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada mobil selama perjalanan, maka Anda bisa menghubungi Solution Center kami dan team kami akan segera membantu ke lokasi.

Untuk mengetahui daftar mobil yang kami sediakan silakan klik Sewa Mobil. Anda juga bisa menghubungi kami secara langsung untuk mendapatkan penjelasan lebih lanjut.



Silahkan hubungi kami